Tuesday, September 15, 2009

Jendela Info: Sarana dan Prasarana Mudik 'sudah siap'

Bagi temen-temen yang mau mudik, coba simak berita ini (dari kompas.com):

Menteri Perhubungan Jusman Syafii Djamal mengatakan, semua sarana dan prasarana telah siap untuk menghadapi arus mudik tahun ini, baik transportasi, infrastruktur jalan, maupun pengamanan.

"Persiapan cukup baik. Infrastruktur jalan sudah diperbaiki. Transportasi cukup memadai," katanya saat melepas mudik gratis PT Sido Muncul di arena PRJ, Selasa (15/9).

Jusman menegaskan, untuk jaminan keselamatan transportasi darat, pihaknya telah memerintahkan di setiap teriminal agar bus yang tidak layak jalan dilarang beroperasi selama arus mudik.

"Bis tidak layak operasi tidak dapat keluar terminal. Begitu pula kapal, kereta api, ataupun pesawat. Ada pengawasan di bandara, stasiun, dan pelabuhan," katanya.

Untuk mudik tahun ini, kata Jusman, ada penurunan sebanyak 25 persen mudik gratis mengingat tidak ada lagi parpol yang menyelenggarakan mudik gratis. "Biasanya jika ada pemilu organisasi politik baru aktif," kata dia.

Gerbong khusus wanita


Di tempat yang sama, Menteri Pemberdayaan Perempuan Mutia Hatta berharap agar di semua stasiun kereta api menyediakan gerbong khusus wanita mengingat setiap tahun mereka harus berdesakan bersama ratusan pemudik lain dalam satu gerbong.

"Ada yang bawa anak, ada perempuan tua. Kami selalu meminta agar PT KA menyediakan gerbong khusus perempuan. Namun, biasanya sulit karena mereka berangkat bersama keluarga," tuturnya.

No comments: