Wednesday, December 15, 2010

Dua Puluh Lima Desember

Tanpa terasa satu bilangan tahun lagi hampir kita lewati dan masukkan dalam gudang kenangan. Berbagai pergumulan dan sejumlah anugerah telah kita nikmati. Tahun yang baru telah siap menyambut kita dengan segala kerumitan dan kebahagiaan di dalamnya. Memasuki bulan Desember, segenap orang Kristen dan gereja sibuk mempersiapkan diri untuk memperingati hari Natal. Sejauh manakah kita mengenal akan tanggal yang selalu diperingati sebagai hari Natal itu?

Tahun Kelahiran Yesus

Kita dan penanggalan internasional setiap tahun selalu menempatkan hari Natal pada tanggal 25 bulan Desember, dan menceritakan kepada anak Sekolah Minggu kita itulah tanggal kelahiran Yesus. Sebagian orang (termasuk salah satu media massa yang terbit di Jakarta baru-baru ini), dengan pemikiran kalau dalam bahasa Inggris ada sebutan 'Before Christ (B.C.)' atau 'Sebelum Masehi (S.M.)' untuk menyebut tahun-tahun sebelum kelahiran Yesus dan 'Anno Domini (A.D.)' atau 'Masehi (M)' untuk tahun sesudahnya, maka mereka menganggap Yesus lahir tepat pada tahun 0 Masehi. Padahal sebenarnya tahun 0 Sebelum Masehi dan/atau tahun 0 Masehi itu tidak pernah ada. Jadi kalau begitu, tahun berapakah Yesus lahir? Sebagian orang yang lain berpegang bahwa tahun 4 Sebelum Masehi adalah tahun kelahiran Yesus. Mengapa bisa begitu? Bukankah digunakannya tahun 'Masehi' adalah untuk memisahkan tahun sebelum dan sesudah kelahiran Yesus?

Menurut catatan Flavius Josephus, seorang ahli sejarah yang hidup pada tahun 37-100 Masehi (jadi tidak terlalu jauh dari masa kehidupan Yesus), dapat diketahui bahwa Herodes yang disebutkan dalam Matius 2:1 ".... pada jaman Raja Herodes .." adalah Herodes Agung, yang hidup dari tahun 73-4 Sebelum Masehi. Raja Herodes inilah yang menyebabkan Yesus diungsikan ke Mesir. Baru setelah kematiannya, Yesus kembali dari pengungsian (lihat Matius 2:19-20). Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan, bahwa Yesus dilahirkan sekurang-kurangnya beberapa tahun atau bulan sebelum 4 S.M. Dan menurut dugaan yang lazim, kelahiran Yesus adalah antara tahun 8 dan tahun 5 s.M.


Benarkah Yesus Lahir Tahun 5 s.M.?

Pada jaman itu, tahun dalam kekaisaran Romawi dihitung dari tahun berdirinya kota Roma. Tahun Romawi disebut AUC, singkatan dari Ab Urbe Condita, yang berarti 'sejak berdirinya kota'. Kemudian pada abad ke-6, atas perintah Kaisar Justinian, seorang rahib bernama Dionisius Exigius membuat kalender baru. Ia mengganti perhitungan tahun Romawi dengan tahun Masehi, yang dimulai dari kelahiran Yesus. Tetapi di kemudian hari barulah diketahui bahwa ia membuat kekeliruan hitung. Ia menempatkan kelahiran Yesus pada tahun 753 AUC, padahal seharusnya pada tahun 749 atau 747 AUC. Kekeliruan ini sudah tidak dapat diperbaiki lagi. Dan sampai sekarang kita pun sudah terlanjur menggunakan tahun hasil perhitungan Dionisius itu, yang sebetulnya empat atau lima tahun terlambat dari kenyataan kelahiran Yesus.


Lalu Bagaimana dengan Bulan Kelahiran-Nya?

Apabila kita melihat di peta, maka kita akan menemukan bahwa Israel terletak di sebelah utara garis khatulistiwa, hampir sejajar dengan Jepang, yang berarti bulan Desember adalah musim dingin. Bagaimana dengan catatan Injil yang menjelaskan tentang para gembala pada malam kelahiran Yesus dalam Lukas 2:8 "..gembala-gembala yang tinggal di padang menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam"? Hal ini menunjukkan bahwa kelahiran Yesus pasti bukanlah pada bulan Desember.

Seseorang bernama Klemens dari Alexandria membuat perhitungan bahwa Yesus dilahirkan pada tanggal 25 Pachon, yaitu tanggal 20 Mei. Tetapi itu pun bukan merupakan suatu kepastian.


Mengapa Kita Tidak Punya Tanggal Kelahiran Yesus yang Pasti?

Pada jaman itu, merayakan ulang tahun hanyalah kelaziman orang kafir. Satu-satunya ulang tahun yang kita baca di Perjanjian Baru adalah ulang tahun Herodes Antipas (lihat Matius 14:6). Dan gereja pada jaman itu tidak merayakan kelahiran Yesus melainkan kebangkitan-Nya. Baru sekitar abad ke-3, umat Kristen di Mesir mulai merayakan Natal. Tanggal yang digunakan adalah 6 Januari, bertepatan dengan suatu hari raya umum.

Gereja di Roma baru mulai merayakan Natal pada akhir abad ke-4, dan tanggal yang dipilih adalah 25 Desember. Pemilihan tanggal tersebut adalah untuk memberi isi yang baru kepada perayaan kafir yang menyambut kembalinya matahari ke belahan bumi bagian utara. Tidak lama kemudian kebiasaan merayakan Natal pada tanggal 25 Desember itu pun ditiru oleh gereja-gereja di tempat lain. Dan hingga sekarang, Natal dirayakan setiap tanggal 25 Desember oleh hampir semua gereja.

Anak Sekolah Minggu yang kritis mungkin akan bertanya: Jika demikian kenapa kita tidak menghitung ulang atau mengikuti perhitungan Klemens, yaitu merayakan Natal pada tanggal 20 Mei saja?

Dengan segala kerendahhatian dan tidak ada maksud untuk menggurui, berikut adalah beberapa hal yang saya bisa bagikan dan barangkali bisa dijadikan contoh jawaban atas pertanyaan semacam itu: Perhitungan Klemens menyebutkan bahwa Yesus dilahirkan pada tanggal 20 Mei, namun itu pun belum pasti benar. Kenapa kita harus menggunakan tanggal yang kebenarannyapun masih diragukan?

Secara umum, sudah berlangsung selama berabad-abad, Natal dirayakan pada bulan Desember, tepatnya pada tanggal 25 Desember, kenapa kita harus menetapkan tanggal perayaan sendiri, yang lain daripada yang lain?

Kekeliruan perhitungan ini pastilah ada campur tangan dan atas ijin Allah, karena hal ini menunjukkan bahwa Allah tidak mengijinkan orang untuk lebih mengutamakan atau lebih tepatnya mengkeramatkan tanggal tertentu lebih daripada yang lain; yang akhirnya justru akan melupakan bahwa rahmat, kasih dan anugerah-Nya selalu baru dan terlimpah setiap hari. Sebagai perbandingan kita dapat melihat bahwa peringatan akan Kematian Kristus atau Paskah, bukan ditentukan oleh tanggal tertentu tetapi oleh hari.

Atau perhitungan satu hari yang kita pakai sekarang, yaitu pagi-malam, yang berubah dari catatan perhitungan satu hari yang Allah berikan (lihat Kejadian 1:5, 8, 13, dst ". jadilah petang, jadilah pagi, itulah hari ..")

Bukankah kenyataannya selama ini juga sudah berlangsung, bahwa banyak gereja yang melaksanakan perayaan Natal tidak tepat pada tanggal 25 Desember?

Kesalahan tanggal dalam merayakan hari Natal, tidak akan berpengaruh terhadap iman kepercayaan dan keselamatan kita. Yang lebih utama dan terutama harus dipikirkan, ditekankan dan diajarkan dalam perayaan Natal adalah hadiah atau komitmen apa yang akan kita berikan sebagai persembahan kepada Kristus, pada saat kita memperingati hari kelahiran-Nya?

Jadi sekarang kreatifitas guru dan waktu (usia) yang tepat diperlukan untuk mengajarkan hal ini kepada anak-anak Sekolah Minggu, agar tidak membuat mereka justru menjadi bingung dan akhirnya kehilangan arti/makna yang sesungguhnya dari inkarnasi Kristus ke dunia ini.

PENDAPAT 2:

Pada dasarnya adalah benar, terjadi kekeliruan estimasi kelahiran Yesus dalam penetapan tahun masehi. Tapi penetapan tahun masehi sendiri sebenarnya tidak dibutuhkan hanya saja dilakukan.

Mengenai natal dirayakan tanggal 25 Desember. Sebenarnya kita tidak merayakan "tanggal kelahiran Yesus" atau "ulang tahun Yesus." Yang kita rayakan adalah bahwa dalam kalender liturgi, dalam satu tahun perayaan Gereja, kita menempatkan satu hari khusus untuk refleksi dan memperingati peristiwa inkarnasi.

Kedua, peristiwa-peristiwa liturgis tidak mengimplikasikan ulang tahun atau peringatan sebagaimana dikonsepsi secara sekular. Misalnya saja, walau setiap tahun kita merayakan paskah, tapi setiap hari minggu dan ekaristi pun kita merayakan paskah kembali dan kembali lagi. Suatu anamnesis, seperti kita selalu aklamasikan pada saat doa syukur agung "Kristus sudah wafat, Kristus sudah bangkit, Kristus akan kembali."

Satu hal yang perlu dijelaskan adalah istilah "Anamnesis" ini. Kita tidak punya padanan kata yang tepat untuk ini. Anamnesis, berarti mengingat kembali tapi bukan hanya suatu peringatan abstrak dalam awang2. Suatu anamnesis menghadirkan kembali peristiwa tersebut secara aktual, atau sebaliknya, kita dibawa kembali ke dalam peristiwa tersebut sehingga menjadi partisipan nyata peristiwa historis tersebut. Dan ketika Yesus berkata pada saat perjamuan terakhir ketika Ia menyuruh para rasul untuk merayakan peringatan perjamuan tersebut, Ia menggunakan kata "anamnesis" untuk peristiwa maha-penting ini. Kitab Septuaginta juga menggunakan kata anamnesis menyangkut peringatan akan perjanjian-perjanjian yang diikat Allah dengan Israel.

Ketiga, Natal dirayakan di berbagai tempat pada tanggal yang berbeda. Pada awalnya Gereja hanya memperingati Epifani, perayaan penampakan Tuhan. Tiga peristiwa utama in one: 1) kelahiran Yesus, 2) kedatangan para majus, masa kanak-kanak Yesus dan berpuncak pada 3) baptisan Yesus, pada tanggal 6 Januari.

Kemudian Gereja di Barat mulai memisahkan pesta kelahiran Yesus pada tanggal 25 Desember, mungkin sebagai counter terhadap budaya pagan. Natal lebih sebagai awal dari masa Natal yang berpuncak pada Epifani. Pentingnya Natal digarisbawahi baru pada masa reformasi Protestan, ketika mereka awalnya menolak Natal dengan peyorasi sebagai bentuk keterikatan kepada Paus. Gereja Katolik melawan dengan memberikan penekanan religius kepada Natal.

Sekarang ini, Epifani di Gereja Barat malah hidup dibawah bayang-bayang Natal, suatu hal yang amat disayangkan dan menciptakan kekeliruan mengenai Natal sebagai hari kelahiran Yesus dalam arti "ulang tahun", tanpa referensi kepada Epifani.

Gereja Ortodoks, Oriental dan Katolik Timur, umumnya tidak merayakan Natal secara tersendiri tapi masih menggabungkan perayaan kelahiran Yesus dalam Epifani.

Jadi...seharusnyalah kelahiran Yesus itu kita rayakan dalam keseharian hidup kita melalui perkataan, tindakan dan perkataan yang memuliakan Nya. Tuhan Memberkati.

[Diambil dari berbagai sumber]

Cerita Natal: Kasih Bapa

Beberapa tahun yang lalu, ada seorang duda yang sangat kaya. Ia mempunyai seorang anak laki-laki yang sangat ia kasihi dan memiliki kegemaran yang sama dengannya yaitu mengkoleksi lukisan-lukisan terkenal. Mereka berkeliling dunia untuk mencari dan mengumpulkan lukisan-lukisan itu. Karya-karya tak ternilai dari Picasso, Van Gogh, Monet dan banyak lainnya menghiasi dinding rumah mereka. Duda itu sangat bangga dengan keahlian anaknya memilih karya-karya bermutu.

Ketika musim dingin tiba, perang melanda negeri mereka. Anak muda itu pergi untuk membela negerinya. Setelah beberapa minggu, ayahnya menerima telegram bahwa anaknya telah hilang. Kolektor seni itu dengan cemas menunggu berita berikutnya, dan ternyata yang dicemaskan terjadi, anaknya telah tewas ketika sedang merawat seorang temannya yang terluka. Keinginan untuk merayakan Natal bersama anaknya sirna sudah. Ia merasa sedih dan kesepian.

Pada hari Natal pagi hari, terdengar ketokan di pintu yang membangunkan orang tua itu. Ketika ia membuka pintu, seorang serdadu berdiri di depannya dengan membawa bungkusan besar. Serdadu itu memperkenalkan diri, "Saya adalah teman anak bapak. Saya adalah orang yang sedang diselamatkannya ketika ia tewas. Bolehkah saya masuk sebentar? Ada sesuatu yang ingin saya perlihatkan." Serdadu itu menuturkan bahwa anak orang tua itu telah menceritakan padanya kecintaannya, juga ayahnya, pada barang-barang seni.


"Saya adalah seorang seniman," kata serdadu itu, "dan saya ingin memberikan pada Anda barang ini." Dibukanya bungkusan yang dibawanya itu dan ternyata di dalamnya ada lukisan foto anak orang tua itu. Memang bukan karya yang sangat bagus dibandingkan dengan lukisan-lukisan yang telah dimilikinya. Tetapi lukisan itu cukup rinci menggambarkan wajah anaknya. Dengan terharu orang tua itu memajang lukisan itu di atas perapian, menyingkirkan lukisan-lukisan lain yang bernilai ribuan dolar.

Pada hari-hari berikutnya, orang tua itu menyadari bahwa walaupun anaknya tak berada lagi di sisinya ia tetap hidup dihatinya. Ia bangga mendengar anaknya telah menyelamatkan puluhan serdadu yang terluka sampai sebuah peluru merobek jantungnya. Lukisan foto anaknya itu menjadi miliknya yang paling berharga.

Pada musim semi berikutnya, orang tua itu sakit dan meninggal. Koleksi lukisannya akan dilelang. Dalam surat wasiatnya orang tua itu mengatakan bahwa lukisan-lukisan itu akan dilelang pada hari Natal, hari orang tua itu menerima lukisan yang paling disayanginya itu. Penggemar seni di seluruh dunia menunggu saat pelelangan itu.


Saat yang dinantikan itu pun tiba. Penggemar seni berdatangan dari berbagai penjuru dunia. Lelang dimulai dengan lukisan yang tak ada dalam daftar di museum di seluruh dunia, yaitu lukisan anak orang tua itu. Juru lelang bertanya, "Siapa yang akan mulai dengan penawaran?" Ruangan itu sunyi. Juru lelang melanjutkan, "Siapa yang akan mulai penawaran dengan $100?" Menit-menit berlalu dan tak ada seorang pun yang berbicara. Terdengar suara protes, "Siapa yang berminat pada lukisan tak bermutu itu? Itu hanya lukisan foto anak orang tua itu. Lupakan saja lukisan itu dan lanjutkan dengan lukisan-lukisan lain yang bermutu." Terdengar suara-suara yang menyetujui usul itu. "Tidak, kita harus menjual ini terlebih dahulu," kata juru lelang. Akhirnya, seorang tetangga orang tua itu berkata, "Bagaimana kalau saya menawarnya sepuluh dolar. Saya hanya punya uang sebanyak itu. Karena saya kenal baik anak itu, saya ingin memilikinya." Juru lelang itu bertanya, "Ada yang menawar lebih tinggi?" Kembali ruangan sunyi. "Kalau begitu saya hitung, satu, dua, . tiga, jadilah." Tepuk tangan terdengar riuh di ruangan itu, dan terdengar suara, "Nah, akhirnya kita sampai pada pelelangan harta yang sebenarnya." Tetapi juru lelang itu mengumumkan pelelangan telah selesai. Seseorang memprotes dan bertanya, "Apa maksud Anda? Di sini ada koleksi lukisan yang bernilai jutaan dolar dan Anda mengatakan telah selesai. Kita datang kesini bukan untuk lukisan anak orang tua itu. Saya ingin ada penjelasan." Juru lelang itu menjawab, "Ini sangat sederhana. Menurut surat wasiat orang tua itu, siapa yang memilih anaknya . akan mendapat semuanya."

Memang, pesan pada hari Natal itu sama seperti yang disampaikan pada kita selama berabad-abad: Kasih seorang Bapa pada Anak-Nya yang telah mengorbankan diri untuk menyelamatkan orang lain. Dan karena kasih Bapa itu, siapa yang menerima Anak-Nya akan menjadi ahli waris-Nya dan menerima seluruhnya.

Yohanes 1:12 - Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;

Galatia 4:7 - Jadi kamu bukan lagi hamba, melainkan anak; jikalau kamu anak, maka kamu juga adalah ahli-ahli waris, oleh Allah.

(dari berbagai sumber)

Monday, December 06, 2010

Narnia: The Voyage of the Down Treader


The Chronicles of Narnia: The Voyage of the Dawn Treader adalah film ketiga dari seri petualangan The Chronicles of Narnia yang diadptasi dari novel yang ditulis oleh C. S. Lewis. Untuk The Voyage of the Dawn Treader, yang akan duduk di bangku sutradara adalah Michael Apted, yang sebelumnya pernah menyutradarai film televisi, Rome.

Kali ini berkisah tentang Edmund dan Lucy Pevensie, bersama dengan sepupu mereka, Eustace Scrubb – masuk kedalam lukisan ke sebuah kapal menuju ujung dunia Narnia yang sangat fantastis.

Kembali bergabung bersama teman-teman prajurit kerajaan Pangeran Caspian dan tikus Reepicheep, mereka menuju misi misterius ke Kepulauan Lone. Perjalanan penuh magis ini akan menguji hati dan semangat ketiganya menghadapi penyihir Dufflepuds, seorang pedagang budak yang jahat, raungan naga serta putri duyung yang memesona.

Selain dibantu oleh rakyatnya, ia juga dibantu oleh Lucy dan Edmund juga sepupu mereka, Eustace Clarence Scrubb, anak yang selalu bertingkah yang sering membuat kesal semua penumpang Dawn Treader.

Dari Cair Paravel, mereka berlayar menuju Galma, Terebinthia, Seven Isles, Lone Island, dan pulau-pulau lain seperti Dragon Island, Death Water Island, dan Star Island. Di Star Island, mereka bertemu dengan seorang Bintang Timur Narnia yang telah Pensiun; ia bernama Ramandu.

Mereka terus berpetualang ke Ujung Dunia dan mencoba pergi ke Negeri Aslan, yang terletak jauh tinggi di atas Ujung Dunia. Tidak ada yang pernah ke sana, selain Reepicheep, seekor Tikus berbicara yang pemberani. Ia satu-satunya karakter dalam Narnia yang tidak mengalami kematian. Edmund, Lucy, dan Eustace pun berkesempatan melihat Aslan yang mengantar mereka bertiga pulang kembali ke London, sedang di Narnia, Caspian X diberikan gelar ‘Caspian Sang Navigator’.

Nama-nama lama seperti Ben Barnes, Eddie Izzard, dan Skandar Keynes kembali memerankan peran mereka di seri sebelumnya. Michael Apted sendiri menggantikan posisi sutradara Andrew Adamson yang di seri ini lebih memilih untuk duduk di bangku produser.

20th Century Fox, yang mengambil alih proses distribusi film ini dari tangan Walt Disney Pictures. Rilis The Chronicles of Narnia: The Voyage of the Dawn Treader pada 10 Desember 2010.

Ketika menonton film ini dalam format 3D tanpa text, memang sangat mengasyikkan dan seperti kita ikut terlibat dalam petualangan yang mendebarkan. Film ini cocok untuk semua umur walaupun akan terasa agak 'berat' buat mereka.

Monday, November 22, 2010

Harry Potter: the Deathly Hollows - menyihir untuk terakhir kalinya

Film Terbaru Harry Potter sekaligus Seri Film Terakhir Harry Potter ini akan menjadi dua bagian yaitu Harry Potter and The Deathly Hallows Part I yang sudah kamu bisa saksikan dan Harry Potter and The Deathly Hallows Part 2 akan keluar bulan Juli tahun depan. Film seri terakhir ini pun menjadi favorit J. K. Rowling dan tentunya akan menjadi favorit para pecinta Harry Potter.

Film dimulai dengan Hermione yang menghapus ingatan orang tuanya tentang dirinya dan meninggalkan rumah. Adegan ini tidak terdapat dalam buku namun ditambahkan oleh Steve Kloves dan Dave Yates, penulis naskah film Harry Potter and The Deathly Hallows, agar penonton melihat pengorbanan Hermione dan Ron untuk menjadi teman Harry. Sebuah hal yang sebelumnya tidak begitu ditampilkan.

Akan banyak karakter yang mati atau terluka, it’s a war after all. Bagi kamu yang kurang ingat perjalanan Harry Potter di Harry Potter and the Half Blood Prince, Harry bersama Professor Dumbledore mencari Horcrux, bagian dari jiwa Voldemort yang dibagi menjadi tujuh namun gagal dan berakhir dengan kematian Professor Dumbledore. Film terakhir ini akan menceritakan bagaimana Harry, Ron dan Hermione mencari Horcrux yang tersisa dan menghancurkannya di bawah kejaran Voldermort dan Death Eaters.

Ketegangan muncul sejak awal, perang besar antara pendukung Voldemort dengan Harry Potter dan kawan-kawannya terasa sangat intens sepanjang film. Bagi kamu yang telah membaca bukunya pasti tahu emosi dan ketegangan petualangan Harry Potter bersama Ron dan Hermione ini.

Tentunya tidak sabar ya untuk melihat kelanjutan part 2 yang rencananya dibuat dalam format 3D (yang part 1 batal karena hasilnya dirasa kurang maksimal, oleh karena itu pihak Warner Bros memutuskan untuk focus di part 2).

Selamat ber-adventure bersama dengan petualangan Harry Potter yang sudah menyihir kita selama lebih dari 1 dekade ini.

(dari berbagai sumber)

Friday, November 05, 2010

Selamat jalan papaku tersayang...'till we meet again di rumah Bapa.

Sudah genap 1 bulan papa tidak bersama dengan keluarga...rasa rindu masih ada melekat dalam dada.. selalu terkenang kebersamaan kami, suka dan duka. Papa doakan kami juga ya supaya kuat melewati kehidupan ini. Kehidupan tetap harus berjalan, kita yang hidup masih harus berjuang.

Kami sekeluarga juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya buat semua pihak yang telah membantu keluarga kami semasa papa masih hidup, kematiannya hingga detik ini yang tidak bisa kita sebutkan satu persatu but you guys will always in our minds. Tuhan kiranya memberkati kalian semua selalu.



Seandainya saya Gubernur DKI

Saya berandai-andai menjadi Gubernur DKI karena geregetan melihat kemacetan yang luar biasa dan banjir tidak terkendali di DKI. Sudah tentu saya sebelumnya mohon maaf kepada sahabat saya, Gubernur Fauzi Bowo, orang baik dengan tanggung jawab yang sangat kompleks.

Saya terpaksa berandai-andai karena kelihatannya tidak ada solusi dan harapan untuk menyelesaikan masalah kemacetan dan banjir. Bangsa yang tidak memiliki harapan adalah bangsa yang mandek, tidak memiliki kreativitas, dan akhirnya terperosok menjadi bangsa yang terus-menerus bermasalah.

Saya sendiri bukan ahli tata kota, tetapi sulit membayangkan bahwa hanya dengan memindahkan Ibu Kota, masalah kemacetan dan kesemrawutan Jakarta akan berkurang. Sekitar 20 persen lalu lintas kendaraan dari dan ke Jakarta terkait dengan kegiatan Pelabuhan Tanjung Priok. Adalah lebih bermanfaat untuk memindahkan kegiatan pelabuhan utama Republik Indonesia itu ke lokasi di Provinsi Banten sehingga tekanan kemacetan lalu lintas di Jakarta berkurang. Realokasi kegiatan pelabuhan tersebut juga akan sangat bermanfaat untuk meningkatkan efisiensi dan menurunkan biaya bongkar muat barang. Dengan total penduduk Jabotabek sebanyak 28 juta, kebutuhan terhadap transportasi publik yang memadai harus menjadi prioritas utama. Bukan sesuatu hal yang terlalu sulit untuk melakukan restrukturisasi finansial dan penyelesaian proyek monorel secepat mungkin. Program pembangunan jaringan subway, di atas atau di bawah tanah, tidak hanya ke pusat kota tetapi lingkar-lingkar luar kota, harus dipercepat dan diperluas lebih agresif. Bayangkan jumlah pekerjaan yang dapat diciptakan, langsung ataupun tidak langsung.

Untuk memacu birokrasi, Bang Ali Sadikin pernah bercerita bahwa dia selalu memotong anggaran yang diajukan 30-50 persen dan mempercepat penyelesaian proyek-proyek setengah dari waktu yang direncanakan oleh birokrat bawahannya. Dan ternyata bisa tuh...! Kondisi keuangan DKI zaman Gubernur Ali Sadikin tahun 1970-an sangat minim, tetapi fasilitas dan infrastruktur publik yang dibangun sangat banyak dan beragam. Saat ini DKI sangat kaya, tetapi fasilitas dan infrastruktur publik yang dibangun sangat minim.

Transportasi Publik

ada tingkat nasional, prioritas pembangunan transportasi harus lebih mengutamakan jaringan transportasi publik, bukan hanya untuk transportasi pribadi. China saat ini memiliki jaringan rel kereta api total 86.000 kilometer dan akan bertambah menjadi

110.000 kilometer, termasuk 16.000 kilometer jalur kereta api berkecepatan tinggi. India memiliki jaringan rel kereta api total 63.000 kilometer. Kedua negara tersebut memberikan prioritas utama pada jaringan rel karena kereta api merupakan sarana transportasi rakyat dan barang yang paling murah. Indonesia memiliki jaringan kereta api total 6.800 kilometer, dan yang berfungsi hanya 4.600 kilometer. Bayangkan kalau kita membangun jalur kereta api di seluruh pulau-pulau besar Indonesia. Rakyat akan sangat bergembira, ongkos kirim barang pertanian, perkebunan, pertambangan akan sangat murah dan jutaan pekerjaan akan tercipta.

Untuk solusi sementara, bisa mencontoh negara lain, dengan hanya mengizinkan mobil pribadi bernomor ganjil pada hari Senin, nomor genap pada hari Selasa, dan seterusnya. Memang sekelompok orang kaya akan memiliki mobil bernomor genap dan ganjil. Namun, jika kebijakan ini diterapkan, paling tidak jumlah kendaraan di jalanan setiap hari akan berkurang sekitar 35 persen. Sudah tentu, Pemprov DKI bersama swasta harus menyediakan lebih banyak busway, bus-bus baru yang nyaman untuk publik. Solusi ini hanya bersifat temporer, sementara Pemprov DKI membangun secepatnya jaringan monorel dan subway.

Solusi temporer lain adalah dengan mengubah awal jam kerja pegawai negeri dan swasta serta jadwal sekolah anak-anak SD sampai SMA sehingga kepadatan lalu lintas berkurang. Seorang teman menghitung, curah hujan di Jakarta pada 25 Oktober sangat tinggi, mencapai 110 mm (110 L/m), rakyat Jakarta menerima air hujan bersih gratis dari Tuhan Yang Maha Esa sebanyak 72 juta m, atau senilai Rp 500 miliar (asumsi air bersih Rp 7.000/m).

Bayangkan rahmat yang sedemikian besarnya justru menjadi sumber malapetaka dan langsung terbuang ke laut. Seandainya Pemprov DKI mengharuskan setiap tanah dan bangunan seluas 100 m wajib membangun sumur resapan, anugerah Tuhan tersebut justru akan menjadi berkah karena sebagian besar akan masuk menjadi air tanah dan menjadi cadangan air ketika musim kering. Sudah tentu, sungai-sungai dan kali-kali di Jabotabek harus dikeruk dan diperbaiki, dan perlu dibangun jaringan kanal dan bendungan untuk memanfaatkan air hujan semaksimal mungkin. Perlu dicatat bahwa sebagian besar daerah di Australia menggantungkan sumber airnya dari air hujan yang sangat jarang turun dengan curah hujan yang sangat rendah.

taken from several sources

Thursday, November 04, 2010

Seputar Isu Badai Matahari 2012

Badai Matahari 2012 yang Mengerikan seperti apa badai matahari yang mengerikan ini...

Ketika solar minimum terjadi, bintik matahari menghilang dan lidah-lidah api matahari lenyap. Matahari tiba-tiba menjadi sangat tenang, sama seperti suasana tenang yang biasa muncul sebelum badai besar melanda.

Tahun lalu, isu kiamat 2012 yang dikaitkan dengan kalender Maya dan badai matahari menjadi salah satu topik terhangat yang dibicarakan oleh banyak orang. Isu itu mulai mereda ketika banyak ilmuwan, termasuk dari NASA sendiri, mengeluarkan pernyataan yang menolak spekulasi kiamat akibat badai matahari di tahun 2012. Namun, pada bulan Agustus 2010 ini, sebuah jurnal penelitian dari seorang astronom Australia bernama David Reneke kembali mengangkat isu ini. Tiba-tiba, isu badai matahari dan 2012 kembali menjadi isu panas di bulan ini. Haruskah kita kuatir?

Beberapa marketer hari kiamat percaya kalau tahun 2012, badai matahari super akan memanggang bumi dan seisinya. Ini berarti kiamat total bagi bumi seperti yang digambarkan dalam film Knowing. Walaupun prediksi ini dibantah oleh para ilmuwan, termasuk NASA sendiri, namun paling tidak semua sepakat kalau badai matahari yang akan datang kemungkinan bisa membawa kerusakan atas jaringan komunikasi di seluruh dunia.

Kerusakan masif atas sistem telekomunikasi seperti itu sudah pernah terjadi pada tahun 1859 saat terjadinya peristiwa yang dikenal dengan sebutan Carrington event.

Carrington Event

Pada tanggal 1 September 1859, Richard Carrington, astronom matahari kenamaan Inggris yang saat itu baru berusia 33 tahun, sedang berada di observatoriumnya sambil melakukan pengamatan.

Seperti biasanya, Carrington mengamati matahari lewat citra proyeksi pada sebuah layar yang dihasilkan oleh teleskopnya. Dengan teliti ia menggambar bintik matahari yang terlihat.

Tiba-tiba, di hadapan matanya, ia melihat dua titik cahaya putih menyilaukan yang yang muncul di atas bintik hitam matahari. Titik cahaya itu terlihat semakin intens dan segera berubah bentuk menjadi seperti bentuk ginjal.

“Dengan segera saya berlari untuk memanggil orang lain agar turut menyaksikannya. Ketika saya kembali 60 detik kemudian, saya terkejut karena titik itu telah berubah bentuk.”

Pemandangan itu hanya berlangsung selama 5 menit. Namun apa yang diakibatkannya terhadap planet bumi akan selalu dikenang sebagai salah satu peristiwa astronomi paling menakjubkan (atau menakutkan) yang pernah terjadi.

Apa yang dilihat Carrington adalah lidah api putih matahari (White solar flare) yang muncul akibat ledakan magnetik matahari. Ledakan ini tidak hanya menghasilkan cahaya yang terlihat oleh mata, namun juga menghasilkan awan partikel super raksasa yang mengeluarkan pusaran magnetik yang dikenal dengan sebutan Coronal Mass Ejection (CME).

CME yang tercipta itu bergerak langsung menuju bumi dan tiba hanya dalam tempo 18 jam. Ini cukup luar biasa, mengingat pada umumnya perjalanan itu akan ditempuh dalam waktu 3 atau 4 hari. Ketika CME itu menghantam bumi, medan magnet yang menyelubungi bumi menjadi terganggu sehingga menciptakan Badai Geomagnetik terbesar yang pernah tercatat di dalam sejarah.

Langit di atas bumi segera dipenuhi dengan Aurora berwarna merah, hijau dan ungu. Cahaya-cahaya itu begitu luar biasa sehingga malam yang gelap terlihat terang benderang seperti siang hari. Luar biasanya, aurora itu bahkan bisa terlihat di wilayah-wilayah tropis seperti Kuba, Bahama, Jamaika dan Hawaii.

Namun, efeknya tidak hanya sampai disitu. Pertunjukan aurora yang indah itu ternyata disertai oleh kerusakan besar pada sistem komunikasi di Eropa dan Amerika.

Tiba-tiba, seluruh sistem telegraf mengalami kekacauan. Percikan api terlihat di mesin-mesin telegraf sehingga mengejutkan operator yang sedang bertugas. Bahkan ketika batere telegraf diputus, arus listrik yang dipicu oleh aurora membuat mesin-mesin tersebut masih bisa mengirimkan pesan.

Peristiwa ini memberikan pengertian baru kepada para astronom mengenai aktifitas matahari dan dampaknya atas kehidupan manusia.

Dalam tempo 2 atau 3 tahun lagi, ada kemungkinan kalau kita bisa menghadapi masalah serupa. Peringatan inilah yang baru-baru ini diberikan oleh David Reneke yang menerbitkan prediksinya dalam Jurnal Australasian Science.

Sekilas mengenai Badai Matahari

Ada banyak kesalahpahaman mengenai fenomena badai matahari ini. Bagi yang tidak mengerti, badai matahari sering dianggap sebagai peristiwa luar biasa yang sangat langka. Padahal tidak demikian adanya.

Matahari mengalami siklus rata-rata 11 tahunan (antara 9-14 tahun) yang bermula dari periode aktifitas rendah, yang disebut Solar Minimum, hingga periode dimana aktifitasnya meningkat, yang disebut Solar Maksimum. Solar maksimum terakhir terjadi pada tahun 2000.

Dengan demikian, badai matahari sesungguhnya bukan peristiwa aneh yang langka. Fenemena ini adalah bagian yang normal dari siklus kehidupan matahari.

Selama periode solar maksimum, muncul Bintik Matahari (sunspot), yaitu titik gelap di permukaan matahari yang disebabkan oleh garismedan magnet yang menerobos permukaan matahari.

Karena matahari bukan objek padat seperti bumi, bagian-bagian yang berbeda dari matahari berotasi dengan kecepatan yang berbeda juga. Ini akan menyebabkan garismedan magnetiknya menjadi kacau balau hingga menyebabkan terbentuknya Solar Flare (Lidah api matahari) yang kadang disertai dengan Coronal Mass Ejection (CME).

Peristiwa inilah yang sering disebut dengan istilah Solar Storm atau Badai Matahari.

Jika CME tersebut bergerak menuju bumi, partikel yang dibawanya akan menghantam magnetosphere bumi yang kemudian akan menciptakan aurora.

Prediksi David Reneke

Kembali kepada prediksi Reneke, menurutnya, badai matahari yang akan terjadi pada tahun 2012 memiliki potensi untuk menghantam bumi dengan kekuatan setara 100 juta bom atom hidrogen. Kekuatan ini dipastikan akan menghancurkan seluruh sistem satelit di seluruh dunia yang dikuatirkan akan membawa bumi kembali ke zaman batu.

Tentu saja prediksi ini bukan sesuatu yang baru karena peristiwa serupa pernah terjadi pada tahun-tahun sebelumnya. Namun, yang dikuatirkan oleh Reneke adalah potensi kekuatannya.

“Umumnya, para astronom sepakat kalau solar maksimum yang akan datang akan menjadi yang paling kuat dalam 100 tahun terakhir.” Kata Reneke.

“Sebagian percaya kalau peristiwa ini akan mempengaruhi perusahaan penerbangan, perusahaan telekomunikasi dan siapapun yang bekerja dengan sistem GPS modern. Badai ini mampu mematikan satelit yang sedang mengorbit.” Tambahnya.

Lalu bagaimana tanggapan astronom lainnya?

NASA sendiri tidak terlalu mengkuatirkan peristiwa ini, namun mereka memang telah mengantisipasi badai ini sejak tahun 2006. Mereka juga memperkirakan kalau badai ini mampu mempengaruhi pembangkit listrik di berbagai tempat sehingga bukan hanya industri telekomunikasi atau penerbangan yang terganggu, melainkan juga industri lainnya seperti perbankan dan yang berkaitan dengannya.

Badai itu diperkirakan akan terjadi pada tahun 2012 akhir. Namun mereka pun mengakui kalau tidak akan ada yang pernah bisa tahu pasti berapa besar efek kerusakan yang bisa ditimbulkannya.

National Academy of Sciences Amerika pernah memperkirakan kalau kerusakan yang mungkin terjadi bisa membawa kerugian sekitar 1 hingga 2 triliun dolar Amerika dan membutuhkan waktu hingga 10 tahun untuk pulih sepenuhnya.

Badai matahari dalam skala yang cukup besar pernah terjadi juga pada tahun 1989 dan menyebabkan blackout di seluruh Quebec, Kanada. Pada badai matahari tahun 2003, Swedia dan Afrika Selatan juga mengalami nasib serupa.

Lalu, sebuah pertanyaan sederhana yang sering ditanyakan oleh banyak orang. Jika benar badai matahari super terjadi pada tahun 2012, apakah badai itu akan menghasilkan lidah api yang bisa menghanguskan seluruh bumi dan seisinya seperti di film Knowing?

Jawabannya adalah: Tidak!

Apa yang akan terjadi?

Walaupun terdengar begitu chaos, sesungguhnya manusia dan makhluk hidup lainnya terlindung dengan aman di bumi. Pada saat terjadinya badai-badai matahari sebelumnya, makhluk hidup di bumi sama sekali tidak terpengaruh. Namun, teknologi yang kita miliki memang rentan terhadap fenomena ini.

Sama seperti yang terjadi pada tahun 1859, atau tahun ketika Quebec, Swedia dan Afrika Selatan dibuat blackout, badai matahari yang akan datang bisa merontokkan sistem komunikasi kita.

Mengingat sangat tergantungnya infrastruktur kita terhadap jaringan telekomunikasi, maka peristiwa lumpuhnya telekomunikasi mungkin akan membawa kelumpuhan pada sistem lainnya, seperti keuangan dan transportasi.

Sebuah semburan badai matahari yang kuat bisa membawa kerusakan dengan mengintervensi sumber listrik dan jalur komunikasi kita. Ini akan menyebabkan sistem menjadi overload dan akhirnya mengalami kerusakan.

Menurut salah satu laporan yang dikeluarkan oleh National Academy of Science Amerika Serikat, apabila badai itu terjadi, sekitar 300 pembangkit listrik di Amerika bisa lumpuh hanya dalam tempo 90 ******* Ini akan memutuskan persediaan listrik untuk 130 juta penduduk.

Setelah jaringan listrik terputus, persediaan air pun akan ikut terputus. Tanpa adanya listrik dan persediaan air, maka perekonomian akan menjadi lumpuh. Tidak ada aktifitas perkantoran dan transportasi seperti pesawat terbang atau kereta api. Bahkan fasilitas vital seperti markas militer atau rumah sakit juga akan ikut lumpuh. Dengan kata lain Chaos!

Tetapi, itu adalah skenario terburuknya.

Kabar baiknya adalah, manusia telah belajar dari masa lalu.

NASA dan badan antariksa negara-negara lain di dunia telah mengetahui dengan jelas kalau solar flare bisa melumpuhkan sistem satelit. Karena itu sejak lama, NASA telah mengirim beberapa wahana untuk mengawasi aktifitas matahari. Saat ini, wahana-wahana tersebut, seperti ACE atau SOHO, masih rajin mengawasi perubahan-perubahan aktifitas yang terjadi pada matahari.

Jika wahana itu mendeteksi adanya CME, maka sensornya akan segera menghasilkan peringatan yang memberikan cukup waktu bagi manusia bumi (kita) untuk mengambil langkah antisipasi, seperti mengubah sistem satelit kita menjadi “safe mode”. Dengan demikian, kerusakan yang ditimbulkannya akan menjadi sangat minimal. Antisipasi yang sama juga telah dilakukan terhadap infrastruktur dan sumber pembangkit listrik lainnya.

Yup, kita memang telah belajar. Sama seperti kita telah belajar mengantisipasi Millenium Bug Y2K 10 tahun yang lalu.

Karena itu pendapat David Reneke juga mendapat cukup banyak kritikan. Misalnya, dari rekannya sesama astronom Australia bernama Dr. Phil Wilkinson dari Bureu of Meteorology Ionospheric Prediction Service.

Menurutnya, kerusakan pada satelit akan sangat minimal. Bahkan ia menolak anggapan kalau badai matahari yang akan terjadi merupakan yang terkuat dalam 100 tahun terakhir.

“Semua pernyataan-pernyataan ini memang menjual, namun saya yakin semuanya terlalu berlebihan.” Katanya. “Pesan yang benar adalah, badai matahari yang akan datang sama saja bahayanya dengan badai-badai matahari sebelumnya.”

Dr. Wilkinson juga mengatakan kalaupun sistem komunikasi terganggu, maka sifatnya hanya akan sementara dan lokal. Selain itu, ia punya alasan lain. Menurut pemantauan para astronom, aktifitas matahari dalam siklus kali ini ternyata tidak sekuat seperti yang diperkirakan sebelumnya. Ini membuat para astronom matahari percaya kalau matahari mungkin bisa memasuki masa “little ice age”. Pengamatan ini berbanding terbalik dengan prediksi Reneke.

Jadi, tidak perlu kuatir.

Disaster Plan

Baiklah, sekarang, anggaplah kalian masih kuatir dengan badai matahari tahun 2012, kalian mungkin bertanya: “Bagaimana kalau David Reneke yang benar? Lalu apa yang harus saya lakukan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana ini?”

Federal Emergency Management Agency (FEMA), sejenis badan penanggulangan bencana di Amerika, punya jawaban atas pertanyaan ini. Sejak lama mereka juga telah mengantisipasi kemungkinan terjadinya kerusakan infrastruktur akibat fenomena ini.

Menurut Craig Fugate, administrator FEMA, paling tidak, efek badai matahari ini mungkin kurang lebih sama dengan efek terjadinya bencana alam seperti topan, banjir atau gempa bumi. Jadi, menurutnya, persiapan standar sudah mencukupi. Seperti menyimpan persediaan air, makanan, peralatan P3K, batere cadangan dan senter serta peralatan memasak.

Dengan kata lain, apa yang perlu kita persiapkan sama saja dengan persiapan menghadapi bencana alam pada umumnya.

Karena itu, tidak perlu kuatir sama sekali. Jika sistem telekomunikasi kita lumpuh, memang kita tidak bisa menggunakan handphone, blackberry atau facebook. Tetapi, saya percaya kita akan tetap bisa bertahan hidup.

(taken from: Jan H. Rapar - http://jahenra.blogspot.com/)

Thursday, September 23, 2010

Resident Evil: After life

Saat menonton film ini di XXI Ex, Plaza Indonesia tadi malam, aku sempat terbuai dengan kecanggihan teknologi DOLBY 3D yang luar biasa memukau. Ternyata sesumbar Paul Anderson (sutradara) mengenai teknologi 3 dimensi yang digunakan sama dengan yang digunakan di AVATAR terbukti. Melihat detail gambar dan asyiknya 'permainan' 3 dimensi yang diperlihatkan di film ini plus suara yang diperdengarkan melalui tata suara THX bisa menyihir kita untuk ikut ada didalam kancah peperangan melawan zombie-zombie itu. Untungnya aku bisa segera sadar dan bisa memberikan penilaian yang objektif.

Dari segi cerita sih biasa-biasa aja, ketegangannya juga biasa saja tetapi menjadi luar biasa karena menggunakan efek 3D tersebut, akting apalagi - sangat biasa, mungkin yang bisa diberi apresiasi lebih penghayatan karakter Alice oleh Milla Jovovich yang semakin matang.

Seperti diketahui dalam cerita Resident Evil, bahwa dunia yang sudah dirusak oleh infeksi virus, Alice (Milla Jovovich) meneruskan perjalanan untuk menemukan korban yang masih selamat dari wabah T- Virus dan memimpin mereka ketempat yang aman. Pertempuran mematikan-nya dengan Umbrella Corporation mencapai puncak, tapi Alice mendapat bantuan tak terduga dari seorang teman lama [klon'nya] yang berhasil survive. Sebuah petunjuk baru yang menjanjikan sebuah tempat aman dari kematian dan membawa mereka ke Los Angeles sekaligus mempertemukan Alice dengan beberapa manusia yang masih selamat ditengah kepungan zombie. Apakah Alice beserta rekan-rekannya bisa selamat dari para zombie dan pemimpin Umbrella Corporation?

Starring :
- Milla Jovovich
- Johnny Messner
- Boris Kodjoe
- Wentworth Miller (pemeran di serial Prison Break)
- Ali Larter (pemeran di serial Heroes)
- Kim Coates
Genre : Action Adventure Fantasy Sci-Fi Sekuel 3D
Sutradara : Paul W.S. Anderson
Diproduksi : Sony Pictures
Tayang di bioskop : 21 September 2010 (Indonesia)

Darah Garuda

DARAH GARUDA adalah film kedua dari TRILOGI MERAH PUTIH yang telah mendapatkan sambutan meriah. Film ini dipersembahkan oleh PT Media Desa Indonesia milik Hashim Djojohadikusumo dan diproduksi oleh Margate House Films yang dipimpin oleh Rob Allyn. Disutradarai oleh Yadi Sugandi dan Conor Allyn, DARAH GARUDA dibuat atas kesuksesan MERAH PUTIH, film yang membuat sensasi box office tahun 2009 dan ditonton jutaan penonton di bioskop.

Diputar di berbagai festival film internasional dan pasar film termasuk Pusan, Berlin dan Cannes; saga perang ini telah terjual baik di bioskop, TV, DVD, Video Unduh mapun dalam bentuk hak cipta lainnya di lebih dari 10 negara termasuk Inggris, Jerman, Irlandia, Austria, Swiss dan Republik Ceko.

Sebuah epik dan thriller penuh laga yang terjadi di Jawa selama Perang Kemerdekaan tahun 1947, DARAH GARUDA mengikuti sebuah kelompok heroik tentara gerilya yang dipotret dengan brilian oleh aktor-aktor berbakat papan atasIndonesia (Donny Alamsyah, pemenang Aktor Terbaik untuk film MERAH PUTIH pada Festival Film Bandung 2010, bersama T. Rifnu Wikana, Lukman Sardi dan Darius Sinathrya).

Terpecah oleh rahasia-rahasia mereka di masa lalu dan konflik yang tajam dalam hal kepribadian, kelas sosial dan agama, keempat lelaki muda bersatu untuk melancarkan sebuah serangan nekat terhadap kamp tawanan milik Belanda demi menyelamatkan para perempan yang mereka cintai, dimainkan oleh para aktris muda berbakat yang profesional (Rahayu Saraswati, peraih Aktris Terbaik pada Bali International Film Festival 2009 untuk film MERAH PUTIH; Astri Nurdin, dan Atiqah Hasiholan).

Para kadet ini terhubung dengan kantor pusat Jendral Sudirman dimana mereka diberi sebuah tugas sangat rahasia di belakang garis musuh di Jawa Barat: sebuah serangan gaya komando pada lapangan udara vital yang dapat membalikkan perlawanan para pemberontak melawan kezaliman yang telah dilakukan Jendral Van Mook pada Agustus 1947.

Kelompok gerilya ini menembus dalam ke Jawa Barat, dimana mereka bertemu dengan kelompok lain dari separatis Islam, juga sekutu baru maupun yang potensial berkhianat: mata-mata kolonial dengan pangkatnya sendiri dan sekutu orang-orang sipil dari jalanan; dan musuh lama yang bertanggung jawab atas intelejen Belanda (dimainkan oleh Alex Komang sebagai Kyai, Ario Bayu sebagai gerilya tangguh Sersan Yanto, Atiqah Hasiholan sebagai wanita penghibur yang trauma Lastri, Rudy Wowor sebagai Mayor Belanda Van Gaartner dan memperkenalkan Aldy Zulfikar sebagai tentara anak Budi).

Dikepung oleh musuh yang mengelilingi, baik musuh dari luar maupun dari dalam, para pahlawan ini harus bersatu dan saling percaya karena mereka berjuang melawan intrik, perkelahian jarak dekat, pengkhianatan dan kekuasaan luar biasa sebuah maha kekaisaran Eropa, demi mengejar satu tujuan: Kemerdekaan.

(dari berbagai sumber)

Tuesday, September 21, 2010

Mujizat itu nyata

Beberapa kerabat dan sahabat dekat mungkin sudah mengetahui bahwa papaku mengalami penyakit yang mengerikan - tumor di lever - yang secara medis sulit di sembuhkan mengingat usia papa juga sudah tidak muda (72 tahun).

Semua bermula beberapa bulan lalu ketika papa mengalami gejala seperti maag - perih, kembung, mual, nyeri diperutnya disertai kelelahan fisik yang luar biasa (papa memang ada history mengidap maag dan darah tinggi). Kami berpikir hanya maag biasa dan kecapean karena kerja, tetapi frekuensinya semakin sering bahkan sampai dibawa kerumah sakit segala. Beberapa kali dilakukan cek darah, jantung, rontgen dan sebagainya. Diagnosa awal papa mengalami gangguan di usus. Second opinion kita kerumah sakit lain dan melakukan beberapa test yang sama, dikabarkan oleh dokter ke-2 ini bahwa papa ada masalah di levernya dan mungkin ada tumornya di usus juga (selama proses ini, papa masih kerja).

Kita pun melakukan third opinion, dirumah sakit dan dokter yang berbeda lagi. Hal yang sama dilakukan hingga city scan. Dikatakan pihak dokter bahwa lever dan ususnya bengkak tapi belum jelas apa yang menyebabkan hal tersebut. Direkomendasikan papa harus endoscopy sebelum dilakukan penanganan selanjutnya (operasi atau kemo).

Tetapi hal kita tidak pernah bayangkan akhirnya terjadi... Sebelum melakukan endoscopy papa harus meminum suatu cairan agar pada saat endoscopy dapat dilakukan dengan baik. Tetapi pagi itu setelah meminum cairan tersebut, papa muntah hebat dan semua kekuatannya hilang...lemah dan tidak berdaya. Bahkan jalanpun sulit. Sebagai anak, aku kaget, sedih, haru biru melihat papaku yang tadinya begitu kuat dan gagah menjadi loyo. Badan papa langsung kurus drastis hanya dalam hitungan minggu (sebelumnya memang juga sudah menyusut sejak Februari 2010).

Nasi sudah menjadi bubur...tetapi bukan saatnya menyerah. Kami sekeluarga berteriak minta tolong dan mohon kekuatan kepada Tuhan...kita yakin Dia tidak akan meninggalkan kita. Puji Tuhan, support dan bantuan orang-orang sekitar terus mengalir...dari sahabat-sahabat, rekan-rekan kerjaku dan rekan-rekan kerja papa juga keluarga dan gereja. Doa-doa dipanjatkan buat kesembuhan papa.

Diawal Juni kami mendapat informasi dari rekan kantor papa bahwa ada Sinshe di Kelapa Gading yang bagus dan sekiranya bisa menolong. Kami pun mencobanya sambil berdoa Tuhan pakai Sinshe tersebut sebagai alatNya untuk kesembuhan papa. Mulailah rutinitas baru, minum ramuan/jamu disertai makan-makanan sehat. Sempat masuk rumah sakit lagi karena papa kekurangan nutrisi dikarenakan kekurangan cairan dan gizi (papa sangat sulit makan dan minum). Kita pun juga mengikuti program akupuntur untuk mempercepat proses penyembuhan papa.

Sekali lagi kita menyaksikan mujizat Tuhan, papa berangsur-angsur pulih, bisa melangkah sedikit-sedikit, makan dan minum sudah mulai lancar, perutnya yang tadinya bengkak dan keras berangsur-angsur normal, kakinya pun yang bengkak juga berangsur berkurang. Hari ini aku melihat papa tersenyum lagi walau sesaat.

Papa...tetap semangat ya untuk sembuh...tapi apapun keputusan Tuhan buat papa dan kami sekeluarga, yakinlah itu yang terbaik dan selalu mengucap syukur serta bersukacita (walaupun kami pun sangat sulit melakukan itu dengan kondisi seperti itu).

Terima kasih ya Allah ku...mujizatMu sungguh nyata...

Monday, August 16, 2010

Aksi Damai: sebuah aksi keprihatinan

Tak bisa berkata apa-apa selain bersyukur dan berdoa setiap saat secara khusus mengenai kebebasan beragama di negara kita ini. Berikut tulisan Bung Johan Tumanduk yang sangat menginspirasi yang bisa menguatkan kita semua. Tuhan memberkati kita semua dan bangsa ini.

Dear all,


Monas , Minggu 15 Agustus 2010.. sejak jam 12 an siang hari bolong sekitar 800an orang mendatangi Monas untuk beribadah dan melakukan orasi menuntut perhatian pemerintah bagi kebebasan beragama di Indonesia. Kasus kasus beruntun, Gekindo Jatimulya ,Gereja Katolik di Harapan Indah, GPIB Galilea, GPDI Narogong, GKI Taman Yasmin dan terakhir HKPB Pondok Timur tentunya membuat banyak pihak geregetan.. (tentunya lain geregetannya dengan Sherina)...

Beberapa kali pertemuan diadakan minggu lalu, mulai di seputaran Jakarta Pusat dilanjutkan di sekitar Jakarta Selatan , terakhir di kantor YLBHI.. intinya sama .. Indonesia Merdeka 65 tahun, namun kebebasan beribadah justru dibelenggu... perilaku kasar menjadi modus operandi.. pemerintah yang seharusnya mengayomi dinilai melakukan pembiaran..

Sere dari Srikandi Indonesia, Kusna dari PMKRI, Pdt Erwin Marbun dari HKBP berbicara.. intinya dibentuklah perangkat aksi, korlap, koordinator perlengkapan Sutrisno Pangaribuan dari GMKI , koordinator keamanan Alfred dari PMKRI , koordinator kesehatan.. GKI Taman Yasmin juga hadir .. dan banyak lagi...

Semua satu hati dan sepakat ... Ibadah Minggu dilakukan depan Istana, pertanyaan mengemuka.. bagaimana kita bisa ke depan Istana.. sementara sudah disteril untuk 17 Agustus.. jawabannya masih mudah... nego , maju dan ikut perintah .. aksi adalah aksi damai... jangan anarkhis..

Tiba tiba salah seorang peserta bicara .. bagaimana jika diserang oleh kelompok preman berjubah ? .. semua terdiam...

Kembali ke tanggal 15 di Monas... Seratusan aparat kepolisian samapta dan Gegana, berdiri melingkari tempat berkumpul... Brimob datang dengan mobil anti huru hara dan membawa kawat berduri... langsung melokalisir...

Pdt Erwin Marbun mulai berorarsi.. dan meminta massa tenang.. damai katanya, kita mau beribadah di Istana.. kita mau datangi rumah bapak kita.. lagu lagu dikumandangkan , Mulai Maju Tak Gentar, Garuda Pancasila.. Ada yang coba berteriak bubarkan FPI ! namun langsung ditenangkan oleh para aktivis.. termasuk Jajang C Noer yang juga hadir..

Jam 1 Siang ibadah dimulai, dengan tata ibadah tentunya... panas terik tidak terasa.. hampir semua peserta mengenakan baju hitam dengan pita merah di lengan.. untuk koordinator keamanan ada tanda khusus.. yang tentu tidak bisa diungkapkan disini.. rafia pun dibentangkan.. anggota keamanan aksi dari masing masing elemen.. melingkari lokasi.. dengan tenang dan sopan .. makin siang makin banyak yang hadir.. Pdt Yewangoe Ketum PGI, tentunya didampingi Pdt Gomar Gultom Sekum yang dari HKBP.. tokoh tokoh masyarakat .. lintas agama termasuk dari Garda Bangsanya NU.. ICRP.. Buddha.. Hindu.. dan mayoritas adalah warga gereja..

Ibadah berjalan lancar... ditingkahi emosi.. samping kiri kanan ada yang mengusap air mata... Ibu Ibu anak muda bapak bahkan ada yang sudah berusia lanjut berteriak hingga serak.. yang luar biasa demo sangat tertib ...

Setelah ibadah , serangan yang tak terduga pun datang.. Hujan sangat deras turun... namun peserta tidak goyang... mereka bilang ini hadiah yang mendinginkan batin dan fisik yang sudah sangat kepanasan... yang justru pulang adalah para tokoh ...

Kecuali , Inayah Abdurrahman Wahid... hujan deras justru menggugah peserta menyanyi Hujan Berkat ! ... dan Inayah putri bungsu Gus Dur justru menampik pengawal yang coba memayunginya.. ia memulai orasinya dengan jangan payungi saya.. ini Hujan berkat yang langsung disambut tepuk tangan meriah peserta.. Inayah yang agak cadel sedikit berbicara dengan penuh semangat , sangat bersemagat malah ia mengkritisi akan apa yang terjadi.... ia bahkan menyentil sementara orang yang seolah ketakutan dengan orang yang beragama lain.. Pdt Luspida dari HKBP Pondok Timur, Romo Buddha, Ibu dari GKI Taman Yasmin , Garda Bangsa juga berorasi meminta pemerintah tidak melakukan pembiaran .. kebebasan beribadah adalah hak setiap warganegara Indonesia.. lihat taman pahlawan ... bukan cuma agama tertentu yang terbaring disana...

Yang mengharukan adalah ketika Pdt Martinus Tetelepta di daulat untuk berbicara mewakili PGIS Bekasi... ia berorasi... terlintas di benak gambar GPIB Galilea yang sudah 18 tahun berupaya diusir sana sini, terbayang bedeng... tiang tiang dan bendera ormas Islam dan spanduk yang masih terpasang.. berkelebat wajah2 PKB Galilea yang menyanyi begitu Indah.. di hari ulang tahun jemaat GPIB Galilea..

Salut dengan kehadiran beberapa Pendeta GPIB... yang sangat berkesan adalah Pdt Bram Ferdinandus dengan keterbatasannya (maaf ya Pak Pendeta untuk penggunaan kata ini.. saya salut sekali melihat Bapak kemarin) berdiri di paling depan .. dengan batiknya... ia berhadap hadapan dengan Polisi ... ketika diteriakkan maju lima langkah.. Pdt Bram pun maju lima langkah... muka dengan muka..

Pdt Denny , Pdt Domidoyo , Pdt Margie benar benar ada di paling depan... bersemangat sekali... namun tetap tenang dan tidak emosional...

Banyak juga warga GPIB yang hadir tentunya semua sebagai pribadi pribadi yang terpanggil untuk menyuarakan keprihatinan.. tidak ada yang mengenakan atribut GPIB..

ada Ibu Sheila Salomo, Pak Robert Braile, Pak Ventje Rombot... Pemudanya juga banyak Bung Raymond Soedira, Bung Marcell , Gerry, Sasa, Gebby, Melvy ... yang senior juga Tino Latuheru , Aryawirawan... dan lain lain yang tidak bisa disebutkan satu per satu..

Mereka satu padu dengan teman teman yang hadir.. Bung Saut Sirait anggota KPU yang belum dilantik asal HKBP, Victor Rembeth yang sekarang bekerja di PBB namun berkantor di PP Muhamadyah, Samuel Lengkey dari Dewan Pemuda Gereja Indonesia.. para aktivis perempuan ... dan banyak lagi ...

Penggunaan Kekerasan tidak boleh dijadikan kebiasaan di negeri ini.. hukum harus ditegakkan.. kebebasan beribadah adalah hak setiap warganegara... ada masalah , mari kita selesaikan dengan kepala dingin... Tetap semangat bro n sis.. ini baru pertama .. Satu hati, Satu Darah dan Satu Bangsa.. INDONESIA !

Teriring salam dan doa,

Johan Tumanduk

Tuesday, June 29, 2010

Selamat Jalan Christin Mandang

Christin Mandang (38), pemusik gereja, staf pengajar di Sekolah Tinggi Teologi (STT) Jakarta, sekaligus sepupuku (anak dari adik papaku - om Dance & tante Lydia) meninggal dunia di Rumah Sakit Spectrum Butterworth, Grand Rapids, Michigan, Amerika Serikat (AS), Minggu pukul 03.15 waktu setempat. Christin meninggal setelah lima jam menjalani operasi di rumah sakit tersebut.

Pada Sabtu malam waktu setempat, Christina mengalami kecelakaan ditabrak mobil ketika sedang berjalan bersama tiga kolega pendeta di Grand Rapids. Ia sedang berada di negara Paman Sam itu untuk menghadiri World Communion of Reformed Churches (WCRC) yang berlangsung tanggal 16-28 Juni 2010 ini.

Jenazah beliau rencana diberangkatkan hari Selasa atau Rabu ini dan rencana tiba pada hari Kamis atau Jumat, 1-2 Juli 2010 di Indonesia dan akan disemayamkan di STT Jakarta. Saat ini telah dan akan berlangsung beberapa ibadah (sejak hari Senin) di GPIB Paulus mengenang Christin. Ibadah pelepasan dan pemakaman rencana dilakukan hari Senin, 5 Juli 2010, pukul 10.00 di GPIB Paulus dipimpin pendeta R.A. Waney.

Christin, Wakil Koordinator Kursus Musik Gereja Yayasan Musik Gereja (Yamuger), adalah pemusik orgel pipa Indonesia. Ia pemegang gelar master musik dari Royal Conservatoire Den Haag, Belanda.

Musik gereja sudah menjadi panggilan hatinya. Christin yang melayani di Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GPIB) Paulus Jakarta itu, merindukan jemaat gereja dapat beribadah dengan benar, didukung penyelenggaraan musik gereja yang baik. Untuk mewujudkannya, Christin kerap membekali pemusik gereja dengan memberikan seminar atau lokakarya tentang musik gereja, hymnology, cantorship, dan paduan suara.

Bersama Yamuger, Christin menelurkan jilid pertama dari 12 seri Mari Mengiringi. Dalam buku itu terdapat 15 lagu Pelengkap Kidung Jemaat (PKJ) aransemen Christina. Beberapa edisi lain sedang ia persiapkan, di antaranya edisi lagu-lagu saat teduh, ibadah gereja, dan Natal.

Selamat jalan Titin (panggilan kami keluarga buat Christin)... karyamu dan pribadimu akan kami kenang selalu dan jika itu yang terbaik buatmu dari Tuhan, kami keluarga hanya bisa pasrah melepaskan kepergianmu dengan harapan akan bertemu kembali dirumah Bapa di sorga...amin.

(dari berbagai sumber)

Wednesday, June 02, 2010

Summer Movie: Prince of Persia - The Sands of Time

I like this movie...well, subjectively of course...but seriously, it's been a long time not watching adventures movies like the Mummy or Indiana Jones. Prince of Persia brings me water in the hot desert.

The story was taken from famous video game.
Set in the mystical lands of Persia, a rogue prince reluctantly joins forces with a mysterious princess and together, they race against dark forces to safeguard an ancient dagger capable of releasing the Sands of Time - a gift from the gods that can reverse time and allow its possessor to rule the world.

For me, the idea of the story was good, the character also pretty strong. The actions & stunts? - very Jerry Bruckheimer! Full of ride, fast moving camera, very detailed & humor in several places.

For me, this movie can reduce my pressure from my daily work and can easily swallowed. Don't forget to buy popcorn & drinks...you'll need it to complete the sensation of watching with almost 2 hours long. Enjoy!

Monday, May 31, 2010

Ulang tahun dan accident!

Tanggal 28 Mei 2010 menjadi hari ulangtahun mama ke 69 tahun. Luar biasa anugerah Tuhan hingga sekian tahun orangtuaku masih kuat dan sehat..tentunya dengan kondisi yang kadang up & down juga. Tidak ada perayaan yang special sih, hanya rencana kumpul dengan keluarga, makan dan bercanda-canda seperti dulu.

Sehari sebelumnya aku sudah pesen Pastel tutup yang luar biasa enak yang dibuat oleh kakaknya Ibu Wiwiek (tidak tahu namanya - maaf). Sore itu, saat pulang kerja, ada sedikit penyimpangan perjalanan pulang, menuju rumah makan Tinoor Permai di Kramat 7...berkumpulah orang-orang (Bu Jenny, Bu Frida, Diana, Alex, Pak Pieter & Me) yang menyukai makanan 'halal' itu untuk menyantap Sate Ba, Ba kecap, Sup brenebon dan lain-lain yang sangat enak.

Malamnya dirumah, aku, papa dan mama mencoba pastel tutup yang juga sangat enak itu (sementara perutku sudah kenyang dengan makanan 'halal' itu...hehehe). Paginya, ternyata pastel tutupnya sudah agak basi...sedih...sehingga harus 'dimodifikasi' sama mama agar masih bisa dimakan. Siangnya hanya Inez dengan 2 kurcacinya, Benno dan Dika (s0re) yang datang. Ivan & David tidak jadi datang. Kita mengucap syukur karena penyertaan Tuhan yang luar biasa dalam kehidupan mama. SMS dan telepon dari keluarga baik jauh maupun dekat juga datang bertubi-tubi.

Setelah berkangen-kangenan dengan Inez serta keluarganya, sorenya, papa dan aku berencana mengantar pulang ke Rawamangun. Benno, sang suami, membawa motor, Inez dan anak-anak ikut mobil. Jalanan sangat lengang karena long weekend. Kami berjalan beriringan, motor Benno di belakang mobil papa. Ketika diseberang Gudang Garam, samping pintu tol cempaka putih, tiba-tiba motor Benno masuk lubang dan dia jatuh. Bersyukur kondisi tidak mengkhawatirkan, tetapi mendapatkan beberapa jahitan. Motor harus aku kendarai hingga di rumah sakit Rawamangun.

Setiap peristiwa harus disyukuri dan dijalani dengan waspada. Untuk teman-teman yang mengendarai motor, please...selalu extra hati-hati: lubang dijalan, bus & truk, orang lain yang berkendara seenaknya pun bisa membahayakan keselamatan kita...tetap extra waspada dan berkendara dengan baik serta taati peraturan.

Mama...selamat ulangtahun, kasih dan sayangmu tidak akan terbayarkan oleh apapun. Terima kasih buat semua yang engkau lakukan buat hidupku. Tuhan Yesus memberkati mama selalu. I love you Mom...

Thursday, May 20, 2010

TV time

Salah satu hobby ku adalah menikmati tayangan televisi terutama serial-serial dari tv-tv berbayar yang sekarang marak di Indonesia. Selain menghibur, terkadang membuat kita yang menonton serial tersebut menjadi sangat penasaran. Cuma ingin berbagi saja schedule 1 minggu ku dalam menonton serial televisi, prime time tentunya. Mungkin saja bisa membantu sebagai referensi acara nonton tv dirumahmu.

SENIN:
19.00 Monday Night Laugh - Starworld
20.00 Southland - Warner TV
20.00-21.40 Flash Forward - Fox
22.00 Film - HBO/Starmovies

SELASA:

19.00 Ugly Betty - Starworld
20.00 Mercy - Starworld
21.00 NCIS: LA Film - AXN
21.00 Battlestar Galactica - SciFi
22.00 Film - HBO/Starmovies

RABU:
19.00 American Idol - Starworld
20.00 Glee - Starworld
20.00 Gossip Girl - Warner TV
21.00 CSI - AXN
21.00 The X files - AXN Beyond
22.00 CSI: NY - AXN

KAMIS:
19.00 American Idol - Starworld
19.00 Big Bang Theory - Warner TV
20.00 Grey's Anatomy - Starworld
20.00 Fringe - Warner TV
21.00 Private Practice - Starworld
22.00 Son of Anarchy - FX

JUMAT:
19.00 Psych - Starworld
19.15 Burn Notice - FOX
20.00 Monk - Starworld
20.00 Criminal Minds - FOX
21.00 Dexter - Foxcrime
21.00 Heroes - Starworld
22.00 Numbers - AXN

SABTU:
10.00-18.00 Ulangan film2 seri Senin-Jumat
20.00 The Pacific - HBO

MINGGU:
10.00-18.00 Ulangan film2 seri Senin-Jumat
20.00 Movie premiere HBO/Starmovies

Well..teman-teman, ingat selalu untuk mengambil hikmah dari acara-acara yang kita tonton. Hati-hati jika ada si kecil. Selamat menonton.

Wednesday, May 19, 2010

Summer Movies: coming up!

Summer Movies sudah menyerang! Jelas karakter film-filmnya: budget besar, cerita menarik, efek megah dan fantastis serta bintang-bintang yang super kondang. Ditandai dengan Iron Man 2 yang menggebrak pecinta film seluruh dunia (suka atau tidak, nilai yang didapat sudah melewati 200juta dollar di Amerika saja). Bulan Mei ini, selain Iron Man 2, terdapat juga sederet film-film musim panas yang akan menyeret kita ke gedung bioskop.

Minggu kedua Mei ada Robin Hood yang dibintangi Russel Crowe dan Cate Blanchett yang merubah pandangan selama ini mengenai tokoh Robin sendiri. Sutradara Ridley Scott justru menghantar penonton mengetahui latar belakang sebelum dia dikenal sebagai Robin Hood. Menarik dan mengundang penasaran pada saat menonton film ini.

Minggu ini (minggu ke-3 Mei) Shrek Forever After hadir dalam format 3D yang akan menghibur penonton dari semua umur. Para kritikus mengatakan Shrek terbaru ini adalah film yang sangat menghibur dan bagus dari segi cerita dan penokohannya. Kita lihat saja nanti hasilnya.

Minggu ke 4 bulan Mei ini hadir film yang sudah sangat di tunggu-tunggu, Prince of Persia: The Sands of Time. Tunggu review filmnya di blog ku ini. Bersamaan dengan itu ada sequal Sex & the City yang tentunya juga ditunggu oleh penonton khususnya kaum hawa.

Juni 2010 ini pun bioskop akan dibanjiri dengan film-film heboh, diantaranya: The A Team, The Karate Kid, Twilight: Eclipse, Knight & Day, Toy Story 3 dan lain-lain yang kaya akan cerita, efek dan tentunya yang lagi 'in' adalah dalam format 3D atau 3D IMAX.

So..siapkan extra money untuk menyambut film-film musim panas tahun ini. Jika mau lebih seru & asik, nikmati filmnya dalam format 3D dengan sound system THX. Selamat menonton!

Summer Movies: Robin Hood

Summer movies already begin on May 2010! Start with Iron Man 2 that smash new box office around the world. But, I must say, it was oke...not blow my mind out, just oke. Well, let's talk about new movie: Robin Hood.

In 13th century England, Robin and his band of marauders confront corruption in a local village and lead an uprising against the crown that will forever alter the balance of world power. And whether thief or hero, one man from humble beginnings will become an eternal symbol of freedom for his people.

"Robin Hood" chronicles the life of an expert archer, previously interested only in self-preservation, from his service in King Richard's army against the French. Upon Richard's death, Robin travels to Nottingham, a town suffering from the corruption of a despotic sheriff and crippling taxation, where he falls for the spirited widow Lady Marion, a woman skeptical of the identity and motivations of this crusader from the forest. Hoping to earn the hand of Maid Marion and salvage the village, Robin assembles a gang whose lethal mercenary skills are matched only by its appetite for life. Together, they begin preying on the indulgent upper class to correct injustices under the sheriff.

With their country weakened from decades of war, embattled from the ineffective rule of the new king and vulnerable to insurgencies from within and threats from afar, Robin and his men heed a call to ever greater adventure. This unlikeliest of heroes and his allies set off to protect their country from slipping into bloody civil war and return glory to England once more.

Russel Crowe as Robin & Cate Blanchett as Marion can bring audience emotion with their act (of course with typical of Ridley Scott, Director of Gladiator & up coming movie The A Team). So, come to the theater, buy popcorn & cold drinks, sit back & relax, enjoy the movie, enjoy the story & enjoy the emotion of the players.

Friday, May 07, 2010

Tetaplah berjuang Ibu Sri Mulyani!

Sri Mulyani Indrawati (lahir di Bandar Lampung, Lampung, 26 Agustus 1962; umur 47 tahun) adalah wanita sekaligus orang Indonesia pertama yang menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Jabatan ini akan diembannya mulai 1 Juni 2010.

Sebelumnya, dia menjabat Menteri Keuangan Kabinet Indonesia Bersatu. Begitu, dia berkantor di Kantor Bank Dunia, dia praktis meninggalkan jabatannya sebagai menteri keuangan. Sebelum menjabat menteri keuangan, dia menjabat Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dari Kabinet Indonesia Bersatu.

Sri Mulyani sebelumnya dikenal sebagai seorang pengamat ekonomi di Indonesia. Ia menjabat Kepala Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (LPEM FEUI) sejak Juni 1998. Pada 5 Desember 2005, ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengumumkan perombakan kabinet, Sri Mulyani dipindahkan menjadi Menteri Keuangan menggantikan Jusuf Anwar. Sejak tahun 2008, ia menjabat Pelaksana Tugas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, setelah Menko Perekonomian Dr. Boediono dilantik sebagai Gubernur Bank Indonesia.

Ia dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik Asia untuk tahun 2006 oleh Emerging Markets pada 18 September 2006 di sela Sidang Tahunan Bank Dunia dan IMF di Singapura. Ia juga terpilih sebagai wanita paling berpengaruh ke-23 di dunia versi majalah Forbes tahun 2008 dan wanita paling berpengaruh ke-2 di Indonesia versi majalah Globe Asia bulan Oktober 2007.

Selamat berjuang ya bu...tetap harumkan bangsa ini melalui sepak terjang ibu di World Bank. Tetaplah rendah hati, jujur dan cerdas dalam menjalani tugas ibu yang baru. God bless you always.

(dari berbagai sumber)

Wednesday, May 05, 2010

Kelly Clarkson...YOU ROCK!!!

Jawara American Idol 2002, Kelly Clarkson, merampungkan konsernya di Jakarta dengan cemerlang. Meski tampil sederhana, suara emas Kelly memukau para penontonnya...termasuk diriku didalamnya.

Kelly membuka konsernya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (29/4/2010), sekitar pukul 20.30 WIB. Ia membawakan lagu 'All I Ever Wanted' dan 'Ms. Indy'. Penonton yang berjumlah lebih kurang 4.000 orang pun bersorak menyambutnya.

Kelly malam ini muncul dengan penampilan sederhana. Ia memakai kaus hitam bertuliskan band Pink Floyd dan celana jeans ketat. Tubuh Kelly benar-benar terlihat gemuk. Namun begitu ia menyanyi, semuanya jadi tidak penting lagi. Penonton langsung terkesima dengan suara indahnya. Suara Kelly sangat bugar, Anda bak mendengarkan rekaman di CD.

Salah satu lagu hits Kelly, 'Breakaway', dibawakan dan penonton spontan nyanyi bersama. Kelly tampak terkagum-kagum melihat antusias para pecintanya tersebut.

Tidak hanya menyuguhkan aksi full band, Kelly juga bermain akustik. Barisan tribun yang terisi penuh tidak henti-hentinya berteriak histeris.

"Kamu tidak perlu teriak-teriak. Nanti kamu kehabisan suara besok," seloroh Kelly ramah.

Penonton malah semakin berteriak. Kerendahan hati Kelly membuat penggemarnya semakin cinta. "Oke kalau kalian mau teriak. Terserah kalian, saya cinta kalian," tuturnya.

Interaksi yang interaktif antara Kelly dan penonton membuat suasana acara menjadi semakin hidup. Kelly tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih untuk penonton yang telah datang ke konsernya. Bahkan, dia sempat mengucapkan terima kasih karena diberi kejutan ulang tahun dari para fansnya dan bandnya.

"Saya berterima kasih sekali kepada kalian yang sudah capek-capek membawakan kue ulang tahun untuk saya. Ini sangat berarti. Dan tentunya juga untuk band saya yang memberikan kejutan di hari ulang tahun saya," ujar Kelly terharu sambil menunjuk si pemberi kue yang berada di jajaran penonton.

Tata lampu dan panggung tidak ada yang istimewa. Namun terasa pas dengan aksi Kelly. Begitu juga tata lampu, disusun hampir sama dengan musisi lain yang tampil di Jakarta.

Tata suara terdengar sempurna. Sayang menjelang akhir konser, suara gitar terdengar lebih dominan.

'Because of You' dan 'Since U Been Gone' dibawakan hampir berbarengan. Penonton diajak Kelly nyanyi bersama. Mendekati penghujung acara, Kelly mengejutkan penonton dengan langsung meninggalkan penonton. Riuh penonton yang meneriakkan 'we want more' terdengar. Kelly lalu kembali ke panggung dengan ditemani seorang DJ.

Lagu 'Already Gone' pun mengalun. Penonton terkesima. Kelly menyelinap ke belakang panggung, ia kembali memakai baju hitam lengan panjang. Kelly terlihat lebih anggun.

'Seven Nation Army' dan 'My Life Would Suck' jadi lagu penutup. Konser pun ditutup tepat pukul 21.54 WIB.

"Terima kasih, ini adalah konser yang hebat, " tutup Kelly pamit. Terima kasihku buat Starworld & Indovision yang membuat mimpiku menjadi kenyataan melihat langsung Kelly Clarkson yang luar biasa itu.

(dari berbagai sumber)

Clash of the Titans

I just watched this movie. The story is about the ultimate struggle for power pits men against kings and kings against gods. But the war between the gods themselves could destroy the world (strange huh?!). Born of a god (son of Zeus) but raised as a man, Perseus (play by Sam Worthington) is helpless to save his family from Hades, vengeful god of the underworld. With nothing left to lose, Perseus volunteers to lead a dangerous mission to defeat Hades before he can seize power from Zeus and unleash hell on earth. Leading a daring band of warriors, Perseus sets off on a perilous journey deep into forbidden worlds. Battling unholy demons and fearsome beasts, he will only survive if he can accept his power as a god, defy his fate and create his own destiny.

Me, after finish watching this movie, i said to myself "that's it?". The action was not bad but not blowing your mind, seems like Louis Leterrier - the director - not give the very best. The 3D format wasn't good either, compare with Avatar and How to Train Your Dragon. For me, Sam & other cast already perform well, it's just the story & the plot wasn't good enough, but still, good to spend your time to watch this movie with your friends. So, I rank this movie: B-.

Monday, March 08, 2010

Pemenang Academy Award 2010

Avatar tidak menang..hiks..here's the detail:

Daftar pemenang Academy Awards 2010:

Aktor pendukung terbaik: Christoph Waltz di "Inglourious Basterds"
Christopher Plummer di "The Last Station"
Matt Damon di "Invictus"
Stanley Tucci di "The Lovely Bones"
Woody Harrelson di "The Messenger"

Film animasi terbaik:Up
The Princess and the Frog
Coraline
Fantastic Mr Fox
The Secret of Kells

Naskah Asli Terbaik: The Hurt Locker
Inglourious Basterds
A Serious Man
Up
The Messenger

Adaptasi naskah terbaik: Precious
District 9
An Education
Up in the Air
In the Loop

Aktris pendukung terbaik: Mo'Nique di "Precious"
Vera Farmiga di "Up in the Air"
Penélope Cruz di "Nine"
Anna Kendrick di "Up in the Air"
Maggie Gyllenhaal di "Crazy Heart"

Fitur dokumenter terbaik: The Cove
Burma VJ
Food, Inc
The Most Dangerous Man in America: Daniel Ellsberg and the Pentagon Papers
Which Way Home

Penyuntingan film terbaik: The Hurt Locker
Avatar
District 9
The Hurt Locker
Inglourious Basterds
Precious

Film asing terbaik: The Secret in Their Eyes (Argentina)
Ajami (Israel)
A Prophet (Perancis)
The White Ribbon (Jerman)
The Milk of Sorrow (Peru)

Aktor terbaik: Jeff Bridges "Crazy Heart"
George Clooney di "Up in the Air"
Morgan Freeman di "Invictus"
Colin Firth di "A Single Man"
Jeremy Renner di "The Hurt Locker"

Aktris terbaik: Sandra Bullock "The Blind Side"
Meryl Streep di "Julie & Julia"
Helen Mirren di "The Last Station"
Gabourey Sidibe di "Precious"
Carey Mulligan di "An Education"

Penyutradaraan terbaik: The Hurt Locker (Kathryn Bigelow)
Avatar (James Cameron)
Inglourious Basterds (Quentin Tarantino)
Up in the Air (Jason Reitman)
Precious (Lee Daniels)

Film terbaik: The Hurt Locker
Avatar
District 9
An Education
Inglourious Basterds
Precious
A Serious Man
Up in the Air
The Blind Side
Up

(taken from yahoo)

Tuesday, February 23, 2010

Sudah lama

Hei friends...it's been awhile not writting any single scratch to my blog... WAKTU... itu yang sangat sulit saat ini untuk mencurahkan pikiran dan pengalaman hidup dalam blog, even I really want to share it to all of you.

Maret 2010 ini mudah-mudahan dengan spirit baru, aku bisa lagi menuangkan buah pikiran dalam blog ini. Terima kasih juga kalau teman-teman semua selalu setia mengikuti, membaca dan memberi komentar di blog ku ini.

Enough for now, see you guys soon.. take care always...God bless...